Resep Bakar Ikan Jimbaran

Bumbu olesan –Resep Bakar Ikan Jimbaran

  • 4 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 2 sendok makan margarin dilarutkan

Bumbu dihaluskan

  • 3 sendok makan ketumbar
  • 5 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 4 buah cabai merah
  • 5 butir kemiri
  • 3 mata asam
  • 5 cm lengkuas
  • 1 sendok teh garam
Resep Bakar Ikan Jimbaran
Gambar Ikan Diasak ala Bakar Jimbaran

Cara Mensajikan
Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum dan matang, tambahkan 75 ml air, angkat, lalu bakar ikan, olesi dengan bumbu hingga harum dan habis. Terakhir, oleskan bumbu yang sudah ditumis hingga merata di seluruh ikan.

Menurut Wikipedia Indonesia, Jimbaran adalah sebuah kelurahan yang terdiri dari 12 banjar adat dan 1 banjar dinas di wilayah Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, provinsi Bali, Indonesia. Lokasi wilayah ini berdekatan Sanur dan Nusa Dua serta Bandara Internasional Ngurah Rai.

Desa adat Jimbaran pada mulanya merupakan kampung nelayan serta petani. Semenjak di wilayah pantai Jimbaran muncul banyak tempat makan hasil laut (seafood) yang pertama di Bali selatan serta beberapa hotel bertaraf internasional, kini mata pencaharian penduduk lokal lebih ke arah pariwisata.

Menurut penduduk setempat, nama Jimbaran beserta nama tempat dan pura di dalamnya memiliki catatan tertulis.

#jimbaran

Pada zaman pemerintahan Sri Astasura Ratna Bumi Banten di Bedahulu, selamat sejahtera Negara Bali, sebab beliau selalu menjalani tapa berata semadhi sejak kecil, maka itu beliau disebut Sri Tapa Hulung, bagaikan Sanghyang Wisnu kenyataan, kuat dan taat dalam memerintah, itu sebabnya beliau diberi sebutan Sri Batu Ireng, juga kakak beliau bernama Sri Batu Putih, karena beliau selalu menjalani hidup suci, bertempat tinggal di Jimbarwana, menjalani tapa berata semadhi, mencari kebenaran sesungguhnya.

Resep Bakar Ikan Jimbaran, semoga menjadi tambahan koleksi resep masakan rumahan, asli Indonesia.

Konten ini bermanfaat?

Yuk.. kasih bintang!

Penilaian rata-rata 0 / 5. Jumlah suara: 0

Jadilah yang pertama untuk menilai posting ini.

Kami mohon maaf bahwa posting ini tidak berguna untuk Anda!

Mari kita tingkatkan postingan ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan postingan ini?

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *