Cara Membuat Nasi Ungu Bunga Telang

Cara Membuat Nasi Ungu Bunga Telang. Bagi teman-teman penyuka kuliner, tentu ini akan menjadi pengalaman menarik. Mewarnai nasi, sebagai hidangan makan malam untuk keluarga tercinta. Yuk.. kita baca langsung saja cara membuat warna ungu pada nasi putih.

Cara Membuat Nasi Ungu Bunga Telang
Gambar contoh hidangan Nasi Uduk Ungu Bunga Telang – Cookpad

Memilih Warna Bunga Telang

Kembang cantik dengan nama ilmiah Clitoria Ternatea ini, lebih kita kenal berwarna biru cerah. Walaupun sebenarnya ada warna lainnya, yaitu putih serta merah muda (pink). Nah, untuk menghasilkan warna ungu, kita pilih kembang telang berwarna biru, ya.

Cara Menjadikan Bunga Telang Biru Berwarna Ungu

Tidak menggunakan sihir dan bukan rahasia, kami juga mendapat trik ini dari internet, jadi tidak ada salahnya dibagikan di sini, supaya yang lain, termasuk anda jadi tahu dan bisa mencobanya.

Agar Warna asli biru kembang telang bisa berubah menjadi ungu, caranya adalah dengan direbus terlebih dahulu, kemudian air rebusan tersebut dicampurkan dengan jeruk nipis. Supaya lebih jelas bagaimana cara mencampurkannya, silakan mencari tutorial video cara membuat teh dari bunga telang.

Mudah kan? Setelah anda tahu bagaimana cara membuat warna ungu dari campuran kembang telang dan jeruk nipis, saatnya mencoba kreasi kuliner, salah satunya adalah membuat Nasi Ungu.

Karena kebetulan saya sedang ingin mencoba kuliner pedas oseng mercon, maka kreasi warna ungu kali ini, saya “tumpahkan”, menjadi Nasi Ungu Oseng Mercon. Tidak harus makanan kok, bisa dicoba dengan yang lebih sementara, semisal untuk membuat Teh Kembang Telang.

Tanaman Hias Kaya Manfaat

Selain bisa membuat pekarangan halaman rumah anda menjadi lebih indah, kembang telang ini ternyata banyak manfaatnya juga untuk kesehatan lho, antara lain adalah :

  • Membantu mengurangi peradangan
  • Menyembuhkan luka
  • Mengatasi gangguan kecemasan
  • Meningkatkan daya ingat
  • Dan masih banyak lagi

Cara Membuat Nasi Ungu Bunga Telang. Bisa juga dimanfaatkan sebagai tambahan zat antioksidan bagi tubuh kita. Waah bermanfaat sekali ya, si kembang telang biru indah ini. Bagaimana, anda mau mencoba?

Konten ini bermanfaat?

Yuk.. kasih bintang!

Penilaian rata-rata 0 / 5. Jumlah suara: 0

Jadilah yang pertama untuk menilai posting ini.

Kami mohon maaf bahwa posting ini tidak berguna untuk Anda!

Mari kita tingkatkan postingan ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan postingan ini?

24 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *